Mau yang lebih?? Disini Bro!!!

Sabtu, 31 Oktober 2009

5 TIPE WANITA DALAM AL-QUR'AN

Setidaknya, ada 5 tipe wanita dalam Al-qur’an:

Pertama, tipe pejuang. Wanita tipe pejuang memiliki kepribadian kuat. Ia berani menanggung resiko apapun saat keimanannya diusik dan kehormatannya dilecehkan. Tipe ini diwakili oleh St. Asiyah binti Mazahim, istri Fir’aun. Allah juga mengabadikan doanya dalam Q.S. At-Tahrii:11

Kedua, tipe wanita shalehah yang menjaga kesucian dirinya. Tipe ini diwakili Maryam binti Imran. Hari-harinya ia isi dengan ketaatan kepada Allah Swt. Ia pun sangat konsisten menjaga kesucian dirinya.

Ketiga, tipe penghasut, tukang fitnah dan biang gosip. Tipe ini diwakili Hindun, istri Abu Lahab. Al-Qur’an menjulukinya sebagai “pembawa kayu bakar”, alias penyebar fitnah. Dalam istilah sekarang “wanita penyiram bensin”. Isu yang awalnya biasa, menjadi luar biasa ketika diucapkan Hindun.

Keempat, tipe wanita penggoda. Tipe ini diperankan Zulaikha saat menggoda Nabi Yusuf AS.

Kelima, tipe wanita pengkhianat dan ingkar terhadap suaminya. Allah memuji wanita yang tidak taat kepada suaminya yang zalim, seperti yang dilakukan “Perempuan Fir’aun” (QS. At-Tahriim: 11). Namun, pada saat bersamaan, Allah pun mengecam perempuan yang berkhianat kepada suaminya (yang shaleh). Istrinya Nabi Nuh dan Nabi Luth mewakili tipe ini. Saat suaminya memperjuangkan kebenaran, mereka malah menjadi pengkhianat dakwah (QS. At-Tahriim: 10)

0 comments:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com